Bupati dan Wakil Bupati Baru Kabupaten Bekasi Ade Kuswara dan Asep Surya Atmaja.
Program 100 hari kerja dalam mewujudkan Kabupaten Bekasi "BANGKIT, MAJU, SEJAHTERA"
Dan Sampaikan Pidato pertamanya, Fokus pada Pembangunan dan Kesejahteraan Warga kabupaten Bekasi
Bupati Bekasi Ade Kuswara Kunang dalam Sidang Paripurna DPRD Kabupaten Bekasi di Komplek Plaza Pemda Cikarang Pusat.
Dalam kesempatan itu, ia menegaskan komitmennya untuk membangun Kabupaten Bekasi bersama Wakil Bupati Asep Surya Atmaja.
“Kami mengusung tagline ‘Bekasi Bangkit, Maju, dan Sejahtera’. Fokus kami adalah meningkatkan layanan kesehatan, pendidikan, dan ketenagakerjaan.
Selain itu, Ade Kuswara menekankan pentingnya pembangunan infrastruktur, khususnya jalan dan drainase, serta menargetkan 50% program visi-misi dapat terealisasi dalam tiga tahun pertama.
Ia juga mengajak seluruh pihak untuk bersinergi dalam membangun Kabupaten Bekasi.
“Membangun Bekasi butuh kerja sama semua pihak. Dan Saatnya kita bersatu demi rakyat,” tegasnya.
Sebelumnya, Ade Kuswara dan Asep Surya Atmaja telah dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara. Setibanya di Bekasi, keduanya disambut meriah warga kabupaten Bekasi dengan arak-arakan dan pertunjukan seni budaya.
Bupati Bekasi Ade Kuswara dijadwalkan menjalani retret militer di Magelang selama empat hari, sementara tugas pemerintahan Bekasi akan dijalankan oleh Wakil Bupati Asep Surya Atmaja.
(Red Poltak S)Media Lintas Publik